Vitamin Multivitaplex Untuk Anak-anak Cakung Sawah

Rasanya kegembiraan sore itu tak henti-hentinya untuk kami nikmati bersama. Es buah yang segar, nasi kotak yang enak, belum lagi kolak pisang yang manis, setumpuk hadiah, berbagai kejuaraan lomba, vitamin yang memang dibutuhkan anak-anak dan juga sedikit tali kasih untuk sekedar jajan mereka di hari raya nanti.

“Nah sekarang, Kak Ikka dan Kak Bayu akan informasikan siapa saja yang menang lomba pada waktu kita pelatihan foto kemarin,” ujar Ikka. Kemarin, Bayu, Ikka dan aku sudah sibuk untuk menentukan mana karya terbaik dari pelatihan yang hanya sepintas itu. Meskipun masih sangat sederhana karya mereka, tetapi kami semua menghargai ketekunan dan keberanian untuk berani mencoba.

Senang rasanya melihat Johanes, Susi, Indri, Ester, Kartini, Yana, Anah, Mohandri, Aris dan Zakaria membopong hadiah mereka, bingkisan buku dari teman-teman Mas Bayu. Kak Debby, Mas Bayu dan juga Ikka bergantian menyerahkan hadiahnya.

Lalu masih ada hadiah lagi untuk yang paling rajin hadir, paling rajin menabung, paling aktif dan sebagainya. Diantaranya ada Firman dan Lini. Geli melihat Lini keberatan dengan bingkisannya. Bungkusan hadiah itu nampak lebih besar dibandingkan dengan tubuhnya.

“Ingat ya, yang mendapatkan bingkisan hanya mereka yang paling rajin datang ke sanggar. Kalau tidak rajin tidak dapat bingkisan. Makanya lain kali harus sering-sering datang ya,” Kak Rikka memperingatkan anak-anak dan orang tua yang hadir di sanggar sederhana itu. Semua anak pasti menginginkan dapat bingkisan berupa buku, tas, alat sekolah, vitamin dan lain sebagainya. Kemewahan yang luar biasa bagi mereka untuk mendapatkan barang-barang itu. Tetapi Kak Debby membuat peraturan yang tegas, mereka yang tidak pernah datang ke sanggar, tidak rajin belajar dan tidak aktif, tidak akan mendapatkan bingkisan. Aturan ini harus diterapkan, supaya anak-anak dan orang tua tidak hanya datang ke sanggar setiap ada acara saja. Tentu ada yang kecewa, tetapi ini kesepakatan yang harus diterapkan bersama.

***Kami pun mendaulat Pak Anton untuk maju memberikan vitamin yang disumbangkan perusahaannya. ”Vitamin ini untuk membuat badan jadi makin sehat. Mudah-mudahan nanti semua sehat seperti saya. Ini hanyalah bantuan kecil dari Multivitaplex, mudah-mudahan berguna untuk kita semua,” ujar Pak Anton.

“Terima kasih Pak Anton,” tiba-tiba serempak anak-anak menyampaikan apresiasinya terhadap bingkisan tersebut. Aku agak kaget mendengarnya tetapi sekaligus juga senang, Aku yakin, ungkapan terima kasih ini tidak hanya karena pemberian vitamin itu, tetapi lebih pada perhatian untuk kesehatan mereka. Dan lagi-lagi aku menyaksikan betapa pelajaran-pelajaran kecil dari Kak Debby dan pendamping yang lain sudah lekat dalam nafas keseharian mereka. Ini terbukti mereka tidak berebut untuk mendapatkan vitamin, bingkisan lain dan juga makanan. Satu pelajaran sederhana yang membuat suasana jadi terasa tertib.

”Ingat ya ibu-ibu, vitamin ini ada aturan minumnya. Untuk anak yang masih kecil dan yang sudah agak gede beda takarannya. Ibu-ibu perhatikan ya cara memberikan dosisnya,” ujar Kak Rika usai membagikan vitamin untuk semua anak-anak. Pemberitahuan seperti ini rasanya perlu disampaikan ke mereka, terutama untuk orang tua agar memberikan dosis tepat bagi anak-anak nantinya.

No Response to "Vitamin Multivitaplex Untuk Anak-anak Cakung Sawah"

Post a Comment

powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes